Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gunung Mas mempersiapkan sarana dan prasarana untuk mengantisivasi dampak bencana banjir di daerah Kecamatan Manuhing dengan dipimpin langsung oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Gunung Mas CHAMPILI, ST.,MT beserta Bidang Kedaruratan dan Logistik.
Persiapan yang dilakukan adalah pemasangan tenda pengungsi sebagai persiapan untuk penampungan warga masyarakat yang terpaksa mengungsi karena pemukiman mereka terendam akibat dampak banjir dan juga mendirikan dapur umum untuk membantu warga yang mengalami musibah banjir di wilayah Kelurahan Talaken, Kecamatan Manuhing, Kabupaten Gunung Mas.
